Peningkatan Nilai Tambah Kopi Gugeuls Melalui Teknologi Pasca Panen

Authors

  • anggi robiansyah anggi Universitas Muhammadiyah Sukabumi
  • Reny Sukmawani
  • Neneng Kartika Rini

Keywords:

emberdayaan Petani; Kopi Gugeuls; Mesin Roasting; Nilai Tambah; Teknologi Pasca Panen; Mesin Roasting.

Abstract

Penelitian ini mengevaluasi dampak penerapan teknologi pasca panen berupa mesin roasting terhadap peningkatan nilai tambah kopi Gugeuls, produk khas Desa Jatiroke, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang. Sebelum penerapan teknologi, kopi Gugeuls dikelola secara tradisional, menghasilkan nilai ekonomi yang rendah. Dengan menggunakan metode Hayami, penelitian ini menghitung nilai tambah dari proses pengolahan 50 kg green beans menjadi roasted beans. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan mesin roasting menghasilkan nilai tambah sebesar Rp 117.600 per 50 kg bahan baku, dengan pengurangan biaya tenaga kerja hingga 3%. Meskipun nilai tambah tetap, penggunaan teknologi berhasil meningkatkan efisiensi pengolahan dan menekan biaya produksi. Hal ini berdampak positif terhadap kesejahteraan petani dan daya saing produk kopi lokal. Penelitian ini mendukung pentingnya inovasi teknologi dalam meningkatkan produktivitas dan keberlanjutan usaha agribisnis.

Downloads

Published

2025-01-31